1. Apa itu Herbilogy?
Herbilogy memberikan solusi kesehatan alami melalui produk yang berbahan dasar tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Semua produk Herbilogy 100% alami, diproduksi dari tanaman lokal terbaik tanpa mengurangi dan menambahkan kandungan apapun, tidak mengandung gula, bahan kimia, bahkan pengawet. Produk herbilogy juga aman untuk dikonsumsi segala jenis umur, dari anak-anak hingga lansia dan baik dikonsumsi setiap hari untuk menjaga kesehatan.
2. Produk apa yang dijual?
Superfood powder, capsule, oil, dan herbal infused-tea yang berbahan dasar tanaman. Aman dan alami untuk dikonsumsi.
3. Apa keunggulan Superfood powder Herbilogy?
4. Superfood powder apa saja yang dijual?
Ada 14 produk superfood powder dengan benefit kesehatan alami yang berbeda-beda karena semuanya memiliki zat aktif yang berbeda. Ada yang untuk manajemen berat tubuh dan metabolisme, ASI booster, immune booster, sampai produk yang friendly untuk anak-anak (alang-alang untuk panas dalam atau temulawak untuk appetite booster).
Untuk manfaat lengkap lainnya bisa cek di herbilogy.com langsung ya. Satu sendok teh Herbilogy extract powder sebanding dengan satu gelas sari tanaman.
6. Apa itu superfood?
Superfood adalah bahan makanan yang mengandung nutrisi & zat aktif yang tidak dimiliki makanan lain pada umumnya dan memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan. Beberapa penelitian mengungkapkan kandungan yang ada di dalam makanan super ini padat akan gizi, vitamin, mineral dan zat aktif yang bermanfaat untuk kesehatan. Superfood bisa berasal dari hewani maupun nabati. Dari berbagai jenis superfood yang ada, Herbilogy menyediakan superfood berbahan dasar ekstrak tanaman yang larut sempurna ketika dicampurkan ke dalam makanan atau minuman sehari-hari.
7. Bagaimana cara pakai Herbilogy superfood powder ?
Extract powder akan larut sempurna, tidak mengandung ampas sehingga baik untuk kesehatan (dan lebih aman untuk ginjal). Campurkan 1 sdt extract powder dalam segelas air hangat dan aduk hingga rata. Selain dilarutkan biasa ke dalam air, bubuk ekstrak juga bisa dicampur ke dalam makanan (pudding, nice cream, dll) ataupun minuman (smoothies, teh, susu, jus, air kelapa, dll). Silakan cek instagram kami @herbilogy atau website www.herbilogy.com untuk melihat rekomendasi resep dan cara penggunaan produk kami.
8. Produk slimming Herbilogy ada pilihan apa saja?
Herbilogy green tea dan green coffee extract powder, slimming capsule, slimming dan Laxa tea.
9. Apa bedanya yang capsule dan powder dan tea, lebih bagus mana?
9. Bagaimana cara menggunakan produk slimming?
Minum 30 menit sebelum makan. Jika mempunyai maag, bisa diminum 30 menit setelah makan. Bisa diminum hingga 3x sehari. Karena efeknya pada sebagian besar orang adalah diuretic (bikin jadi pipis terus), mohon disertai dengan minum air putih yang banyak supaya tidak dehidrasi. Hindari makanan manis (gula dan segala minuman kemasan yang ada di minimarket), dan kurangi makanan gorengan dan berlemak. Perbanyak sayur, protein dan buah. Jangan lupa dibantu dengan aktivitas gerak yang cukup.
10. Efeknya berapa lama (terutama yg slimming)?
Tergantung disiplin dan kondisi badan masing-masing individu. Jika rekomendasi kami diikuti, biasanya 1 kg per minggu. Rajin mengkonsumsi produk slimming, hindari makanan manis (gula dan segala minuman kemasan yang ada di minimarket), dan kurangi makanan gorengan dan berlemak. Perbanyak sayur, protein dan buah. Karena pada sebagian besar orang efeknya adalah diuretic (bikin jadi pipis terus), mohon disertai dengan minum air putih yang banyak supaya tidak dehidrasi. Jangan lupa dibantu dengan aktivitas gerak yang cukup.
11. Ada pantangankah selama minum slimming products?
Hindari makanan manis (gula dan segala minuman kemasan yang ada di minimarket), dan kurangi makanan gorengan dan berlemak untuk mempercepat pembakaran lemak. Perbanyak sayur, protein dan buah Karena pada sebagian besar orang efeknya adalah diuretic (bikin jadi pipis terus), mohon disertai dengan minum air putih yang banyak supaya tidak dehidrasi. Jangan lupa dibantu dengan aktivitas gerak yang cukup.
12. Apakah ibu menyusui boleh konsumsi produk slimming?
Sebaiknya busui disarankan untuk tidak konsumsi slimming products karena takut zat aktif untuk menurunkan kadar lemak jadi terserap oleh si kecil. Si kecil pada masa bayi/pertumbuhan sedang butuh banyak lemak untuk menambah berat badan. Selama 6 bulan pertama merupakan masa paling penting bagi bayi untuk mendapatkan ASI yang berkualitas, karena hanya itu makanan utamanya. Jadi sebaiknya gak perlu terburu-buru untuk diet. Masih ada kok cara lain yang bisa dilakukan untuk bantu nurunin berat badan tanpa harus nurunin kualitas dan jumlah produksi ASI . Perbanyak makan berkualitas dan bergizi tinggi seperti sayur, protein dan buah, perbaiki pola makan dengan sehat dan alami, dan konsumsi superfoods sebagai natural booster ASI seperti fenugreek atau ekstrak katuk.
13. Product apa saja yang cocok untuk ibu hamil?
Ketika masa kehamilan, red ginger dapat dikonsumsi untuk menekan rasa mual. Cukup gunakan ½ sdt Herbilogy Red Ginger extract powder, larutkan dalam 1 gelas teh hangat/ air hangat (biar enak campur dengan madu) atau semangkuk bubur kacang hijau hangat. Ketika hamil baiknya sering-sering mengkonsumsi makanan se alami mungkin. Sebaiknya tanyakan produk yang boleh dan tidak dikonsumsi ke dokter. Selain itu dapat mengkonsumsi Herbilogy Sweet Leaf Extract Powder (katuk) mulai dari usia kandungan 36 minggu dan seterusnya untuk bantu meningkatkan produksi ASI.
14. Apa bedanya green coffee dan green tea?
Kedua produk ini MEMILIKI FUNGSI SLIMMING namun BEDA CARA KERJANYA. Herbilogy Green Tea Extract Powder untuk membakar lemak (menurunkan kadar lemak dalam badan) dan efeknya diuretic (banyak buang air kecil). Herbilogy Green Coffee Extract Powder untuk meningkatkan metabolisme dan mencegah akumulasi lemak dalam tubuh dan efeknya menjadi lebih mudah berkeringat. Kedua produk ini juga bisa dikonsumsi secara bergantian dalam satu hari kok. Misalnya, Jika pagi minum green tea, siang dan malam yang green coffee, dsb. Supaya makin maksimal jaga juga pola makan dan olahraga cukup.
15. Apakah ada produk untuk asam urat?
Produk yang bisa mencegah pembentukan asam urat dalam tubuh bisa menggunakan Herbilogy King of Bitter Extract Powder (sambiloto) dan Healthy joint capsule untuk mengatasi nyeri sendi.
16. Untuk penderita diabetes, sebaiknya menggunakan produk apa?
Untuk mengurangi kadar gula dalam darah bisa menggunakan Herbilogy King of Bitter Extract Powder (sambiloto) atau Herbilogy Cinnamon Extract Powder (kayu manis) yang terbukti secara klinis dapat membantu menurunkan kadar gula darah.
17. Bagaimana cara nya jadi reseller?
Silahkan lakukan pendafataran melalui form yang sudah disediakan disini
Kami hanya mencari resellers yang serius J
18. Apakah ada diskon?
Diskon hanya berlaku untuk reseller. Harga kami juga sudah sangat murah untuk kualitas istimewa yang ditawarkan per produknya loh. Apalagi powder kami sudah berupa extract powder yang sangat halus dan premium grade dengan export quality, memiliki sertifikasi bPOM dan halal yang tidak semua produk miliki.
19. Apa bedanya fenugreek sama katuk? Mana yang lebih bagus?
Dua-duanya sama-sama bagus untuk meningkatkan produksi ASI, Katuk untuk merangsang meningkatnya produksi ASI, Fenugreek untuk merangsang keluarnya ASI. Jadi tergantung kecocokan mommy untuk masing-masing produk. Khusus untuk fenugreek tidak dapat dikonsumsi oleh ibu hamil karena dapat membuat kontraksi rahim. Dicombine saja lebih baik J
20. Kok saya coba larutkan pakai air, ga larut?
Sudah coba menggunakan air hangat? Bubuk ekstraknya dapat lebih mudah dilarutkan dengan air hangat. Kalau mau dengan air dingin juga boleh, tapi caranya larutkan dulu powder dengan sedikit air hangat, kalau sudah larut silakan campur dengan air dingin/batu es.
21. Sudah pakai ekstrak katuk/fenugreek herbilogy kok ASI saya tetap tidak keluar?
Ada berbagai aspek penyebab ASI tidak keluar. Tapi jika ingin ASI keluar, cara yang paling efektif adalah menyusui langsung/pumping sesering mungkin. Tentunya ditunjang dengan pemilihan makanan bergizi, tidak stress, minum air yang banyak, dan pelekatan yang tepat. Jika itu semua sudah dilakukan, maka penambahan Booster ASI dapat membantu meningkatkan produksi ASI. Tanpa menyusui langsung/pumping sesering mungkin, booster ASI sehebat apapun tidak akan dapat membantu meningkatkan ASI secara signifikan.
22. Kalau belinya produk a, b, c boleh minum bersamaan?
Produk yang punya kesamaan fungsi sebaiknya jangan dikonsumsi berbarengan ya. Tapi kalau produk yang dipakai punya satu tujuan seperti green tea dan green coffee tapi fungsi dan cara kerjanya berbeda maka boleh dipakai bergantian dalam satu hari. Misalnya, Jika pagi minum green tea, siang dan malam yang green coffee, dsb.
23. Belinya bisa di web atau WA?
Pemesanan dan pembelian bisa dilakukan via herbilogy.com atau WhatsApp 0812-9731-6580
24. Apa product yang cocok untuk anak2?
Untuk anak-anak bisa coba Herbilogy Cogon Grass Extract Powder (alang-alang) dan Herbilogy JavaTurmeric Extract Powder (temulawak). Alang-alang cocok untuk mengatasi panas dalam, temulawak cocok untuk menambah nafsu makan anak atau simplymenjaga daya tahan tubuh anak agar tidak mudah sakit. Keduanya bisa dicampurkan ke dalam makanan atau minuman kesukaan tanpa mengubah rasa. Untuk anak-anak 1-6 tahun cukup menggunakan 1 sendok teh powder saja/hari. Misalnya anak saya suka jus pepaya, maka saya campurkan saja 1 sdt powder ini ke dalam jus pepaya tadi ke dalam blender. Resep buat anak juga banyak dan bisa cek di herbilogy.com
25. Pengiriman produk pakai apa? Boleh GOJEK ga?
Pilihan pengiriman menggunakan JNE, Wahana dan Ojek Online. Dikirim dari daerah cibubur bisa dikirim ke seluruh Indonesia. Jika membeli lewat tokopedia dan Shopee, maka grab/gojek service tersedia.
26. Apakah produk herbilogy organik?
Herbilogy menggunakan tanaman lokal yang ditanam oleh lebih dari 300 petani lokal di seluruh Indonesia dengan kualitas tanaman yang ditanam tanpa pestisida. Area penanaman superfoods Herbilogy dikendalikan secara alami dengan cara rotasi tanaman, penyiangan dan teknik anti-gulma alami lainnya, begitu pun dengan hama tanaman dikendalikan dengan metode yang alami sehingga meminimalisasi penggunaan pestisida. Tanaman pun menggunakan pupuk alami. Standar lahan pertanian dan metode mitra tani kami sangat mendekati organik jika arti organic sesuai dengan kategori tersebut. Semua bahan tanaman yang digunakan terlebih dahulu dicek kadar pestisidanya untuk memastikan bebas pestisida.
27. Produk bisa awet berapa tahun? Bagaimana cara simpannya?
Expired date tercantum dalam masing-masing produk, secara umum bisa tahan sampai 2 tahun jika kemasan belum dibuka tapi kalau sudah dibuka kuat selama 3 bulan jika cara pemakaian dan penyimpanan tepat. Simpan di tempat yang bersih dan suhu ruangan biasa. Gunakan selalu sendok yang bersih dan kering ketika mengambil powder, tutup kembali rapat2 secepatnya jangan dibiarkan terbuka lama.
28. Apakah produk nya sudah HALAL dan POM? Sudah. Bahkan diproduksi di pabrik yang mempunyai sertifikat GMP (CPOTB).
29. Apakah cangkang kapsul Herbilogy terbuat dari gelatin? Kapsul herbilogy merupakan vegetarian capsule, yang dibuat dari turunan dari selulosa tumbuhan dan tidak mengandung gelatin.