How to Keep Your Liver Healthy?

  • Digestive health
  • 02/08/2019

Kayaknya udah banyak yang tau tentang ngejaga kesehatan pencernaan, kesehatan jantung, dan kesehatan ginjal. Tapi kamu familiar nggak sama kesehatan hati? No ini bukan artikel tentang cinta dan sakit hati yang bisa ditimbulkan, tapi tentang organ hati (liver) yang ternyata punya lebih dari 500 fungsi vital sekaligus sebagai organ metabolisme terbesar dan paling kompleks dalam tubuh.

 

Secara umum, hati merupakan pabrik sekaligus pengatur lalu lintas dalam tubuh, misalnya:

  • Menghancurkan sel darah merah yang sudah tua.

  • Membersihkan darah dari racun, obat-obatan, dan alkohol.

  • Membantu metabolisme protein dengan mengubah amonia menjadi urea (dikeluarkan bersama urine oleh ginjal).

  • Menyimpan energi untuk tubuh dalam bentuk glikogen dan mengubahnya menjadi glukosa saat kadar glukosa darah rendah.

  • Menyimpan asam folat, zat besi, vitamin A, B12, D, dan K.

  • Memproduksi kolesterol dan trigliserida, serta protein pembawanya agar dapat dialirkan dalam darah.

  • Memproduksi protein untuk menjaga cairan dalam sistem sirkulasi tubuh. Protein yang berperan sebagai faktor pembekuan darah dan sistem kekebalan tubuh juga dihasilkan oleh hati.

  • Memproduksi hormon, misalnya hormon pertumbuhan pada anak-anak.

  • Memproduksi cairan empedu, yang bertugas membantu pencernaan makanan.

 

Segitu pentingnya fungsi hati, kalo rusak bisa fatal penyakit yang ditimbulkan, mulai dari kanker hati, perlemakan hati (fatty liver), hepatitis, dan sakit liver akibat alkohol. Nah untuk ngejaga fungsi hati, beberapa hal ini perlu kamu lakukan:

 

  1. Imunisasi (vaksinasi) sejak dini untuk cegah penyakit hepatitis

  2. Minum air putih yang banyak untuk membantu menghilangkan racun dan melakukan proses penyerapan terhadap nutrisi penting. 

  3. Makan makanan ini: sayur, buah-buahan, lemak sehat, makanan fermentasi, kunyit dan temulawak. Gunanya untuk meningkatkan metabolisme tubuh dan pastinya ngurangin beban kerja organ hati.

  4. Hati-hati dengan obat yang kamu konsumsi. Soalnya badan kita nggak bisa serta merta memproses obat-obatan yang masuk. Liver inilah yang memecah obat-obatan sehingga bisa berfungsi di dalam tubuh.

  5. Hindari alkohol karena bisa menyebabkan pengerutan hati.

 

Selain hal-hal di atas, kamu juga perlu memantau berat badan supaya nggak obesitas. Selain bisa bikin perlemakan hati karena terlalu banyak lemak, kerja liver juga akan lebih berat untuk kamu yang berat badannya berlebih.

 

Untuk ngerawat organ hati secara alami, Java Turmeric (temulawak) dan Turmeric (kunyit) punya zat anti-oksidan dan anti-edemic untuk mendorong empedu dan mencegah pembentukan batu empedu. Temulawak dan kunyit juga bersifat anti - inflamasi yang bagus untuk bantu nyembuhin hepatitis atau radang hati. Untuk yang anti ribet, cukup konsumsi 1 sdt Herbilogy Turmeric atau Java Turmeric Extract Powder, 1-3x sehari untuk sayangin hati kamu. Jangan khawatir, semua produk Herbilogy 100% terbuat dari bahan alami dan aman untuk kamu konsumsi jangka panjang.

 

Sumber:

1 2 3 4

Related product

Herbilogy Empon Mix (Red Ginger, Java Turmeric, and Turmeric) Extract Powder - 100gr

IDR 95.000
Buy Now

Herbilogy Java Turmeric (Temulawak) Extract Powder - 100gr

IDR 95.000
Buy Now

Herbilogy Turmeric (Kunyit) Extract Powder - 100gr

IDR 95.000
Buy Now

Herbilogy T2 (Turmeric and Java Turmeric) Capsule - 30 Capsules

IDR 70.000
Buy Now

Herbilogy Turmeric (Kunyit) Extract Powder - 500gr

Buy Now

Herbilogy Java Turmeric (Temulawak) Extract Powder - 500gr

Buy Now

Herbilogy Duo Curcumin Package

IDR 200.000
Buy Now

Other healthy tips

Digestive health

Trik Jitu Supaya Tidak Sakit Maag Selama Berpuasa

Buat yang punya penyakit maag, berpuasa itu sering banget bikin kita ngerasa was-was takut si maag kambuh tiba-tiba. But no worries! Coba deh ikutin tips menu sahur dan berbuka berikut ini!

Baca Selengkapnya